Breaking News

5 Berita Tentang Harimau di Sumatera Utara yang Bikin Heboh

HUMBAHASTIMES -- Berita seputar harimau kembali mengundang perhatian karena adanya korban Jumiati di sebuah perkebunan milik Tabung Haji Malaysia di Riau. (baca)

Kehebohan ini seperti mengingatkan publik akan adanya korban dimangsa ular di Sulawesi beberapa waktu lalu. (baca)

Di Sumatera Utara sendiri, berita seputar harimau juga bikin heboh dalam setahun belakangan.

Berikut 5 Berita seputar harimau.

1. Kisah isu harimau siluman di Mandailing Natal yang membuat warga penasaran.

Warga pun memburu keberadaan harimau tersebut, namun nahas seorang malah diterkam macan dahan yang disebut juga harimau dahan. (baca di sini beritanya)

2. Penampakan harimau yang masih berkeliaran di Dolok Surungan Toba Samosir.

Dolok Surungan merupakan kawasan konservasi yang membentang dari Tobasa, Labuhan Batu sampai Asahan. (baca beritanya di sini)

3. Penampakan harimau si Monang di Aek Nauli, Simalungun

Harimau bernama si Monang ditemukan di Kampung Parmonangan di Simalungun dalam kondisi terluka. (baca beritanya)

4. Polisi mengamankan pelaku penjual kulit harimau yang melibatkan warga Langkat.

Harimau tersebut diduga diburu di Gunung Leuser. (baca) Juga ditemukan kasus mutilasi harimau di Padang Lawas. (baca) Dan, harimau masuk kampung di Aek Natas Labuhan Batu Utara, lalu dibantai warga yang ketakutan sampai mati. (baca)

5. Harimau diduga mencabik-cabik kerbau warga di Dolok Silau, Simalungun.

Kerbau ditemukan pemiliknya dalam kondisi mati. (baca)

Bonus:

Harimau masuk perangkap di Pangaribuan, Tapanuli Utara. Anehnya, harimau yang ditemukan dalam kondisi mati itu dibagi-bagi dagingnya untuk dimakan warga. Katanya, ini sudah menjadi tradisi. (baca)